Surprise Me!

Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Terborgol di Cisauk, 75 Adegan Diperagakan | KOMPAS MALAM

2025-07-22 0 Dailymotion

BANTEN, KOMPAS.TV - Polisi menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan seorang perempuan yang jasadnya ditemukan dalam keadaan tangan terborgol, di Cisauk, Tangerang, Banten. <br /> <br />Tiga pelaku yang dihadirkan ke lokasi memicu emosi warga yang menyaksikan rekonstruksi. <br /> <br />Warga menyoraki tiga tersangka saat tiba di lokasi rekonstruksi, di Desa Cibogo, Cisauk, Tangerang. <br /> <br />Warga yang geram terus melontarkan makian kepada pelaku selama rekonstruksi berlangsung. <br /> <br />Warga bahkan nyaris menerobos garis polisi, hingga suasana kian memanas. Polisi yang berjaga di lokasi pun meminta warga untuk tenang melalui pengeras suara. <br /> <br />Dalam rekonstruksi, tiga tersangka memperagakan 75 adegan, bertambah dari yang diagendakan sebelumnya yakni 65 adegan. <br /> <br />Para pelaku memperagakan reka ulang dari bertemu hingga membunuh korban. <br /> <br />Berdasarkan keterangan pelaku utama, penyidik menemukan fakta-fakta baru yang mengarah kepada pembunuhan berencana. <br /> <br />Borgol yang digunakan tiga tersangka untuk membunuh korban milik ayah salah satu pelaku yang bekerja sebagai petugas keamanan. Polisi menyebut borgol diambil oleh tersangka tanpa sepengetahuan sang ayah. <br /> <br />Menurut kesaksian warga, korban ditemukan setelah mendapat laporan adanya aroma tak sedap dari sekitar rumah di Desa Cibogo. <br /> <br />Mencari sumber aroma di area kebun, warga pun terkejut karena menemukan jasad perempuan di dalam semak-semak dengan kondisi tangan terborgol. Warga lantas melaporkan kejadian itu ke polisi. <br /> <br />Baca Juga Wanita Tewas Terborgol Dibunuh Mantan Pacar, Motif Sakit Hati Ditagih Utang | BERUT di https://www.kompas.tv/regional/606572/wanita-tewas-terborgol-dibunuh-mantan-pacar-motif-sakit-hati-ditagih-utang-berut <br /> <br />#pembunuhan #wanitatewasterborgol #kriminal #wanitadibunuh <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/606793/rekonstruksi-pembunuhan-wanita-terborgol-di-cisauk-75-adegan-diperagakan-kompas-malam

Buy Now on CodeCanyon